Kegiatan pelepasan PNS menjelang purna tugas merupakan bentuk ucapan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya dari Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Pemkab Kotim) atas pengabdian dan dedikasi kepada Pemkab Kotim.
Agenda ini merupakan agenda rutin yang diselenggarakan untuk melepas para pegawai yang purna tugas, pada Kamis (29/02/2023) terselenggara pelepasan PNS bertempat di Aula Balai Diklat BKPSDM Kabupaten Kotawaringin Timur.
Selain sebagai bentuk pelepasan secara simbolis, acara ini juga menjadi wadah ramah tamah baik itu antara pegawai yang purna tugas maupun pimpinan daerah Kabupaten Kotawaringin Timur. Wakil Bupati Irawati, S.Pd., yang menghadiri acara tersebut menyampaikan rasa terimakasih atas segala kerja keras para PNS yang purna tugas.
“terselenggaranya kegiatan ini merupakan bentuk ucapan terimakasih dari Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur atas karya, karsa, dan jasa-jasa selama menjadi abdi negara, semoga kita bisa mengambil hikmahnya bagi PNS yang masih aktif tentang bagaimana kesetiaan, loyalitas dan dedikasi teman-teman PNS yang bisa sampai purna tugas” Ujar Bupati dalam sambutan yang dibacakan Wakil Bupati.
Selain itu, wakil Bupati juga turut menyerahkan Tali Asih Korpri kepada PNS yang purna tugas, dilanjutkan dengan penyerahan Tabungan Hari Tua dan Pensiun secara simbolis kepada para PNS yang memasuki masa purna tugas.
Turut menyampaikan laporan dan sambutan dalam kegiatan ini yaitu, Kepala BKPSDM Kamaruddin Makkalepu, S.Hut., MM dan Maspa S Puluhulawa, S.Pd., M.M., sebagai perwakilan PNS yang purna tugas